Rednews.my.id, Indramayu – Mungkin ini menjadi berkah tersendiri bagi masyarakat dengan kategori tertentu menerima bantuan dari Bupati Indramayu Nina Agustina Da'i Bachtiar di Bulan Suci Ramadhan tahun 1444 H.
Pada kesempatan itu orang nomor satu di Kota Mangga menyalurkan bantuan Dana Zakat, Infaq dan Sedekah (ZIS) dari Baznas dengan total Rp 399.000.000,- ke Wilayah V yang meliputi Kecamatan Kandanghaur, Bongas, Gabuswetan dan Kroya, di halaman Kecamatan Kandanghaur, senin (10/4/2023).
Sebelum itu, Bupati Nina juga menyalurkan bantuan dana ZIS yang bersumber dari Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Indramayu yaitu di Kecamatan Losarang dan Juntinyuat.
Sambutan Bupati Indramayu Nina Agustina yang disampaikan Asisten Daerah Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Jajang Sudrajat menyebutkan pada sore ini disalurkan hasil himpunan dana dari Baznas Kabupaten Indramayu kepada masyarakat yang berhak dengan beberapa kategori.
''Diantaranya yaitu bantuan paket sembako, santunan kepada yatim piatu, bantuan untuk imam masjid, Guru ngaji dan marbot masjid,'' ujarnya
Dipaparkannya, bantuan ZIS yang meliputi untuk kegiatan di tingkat kecamatan dan bantuan tunai untuk siswa tidak mampu ini semata-mata merupakan wujud perhatian Pemerintah Daerah dan Baznas kepada masyarakat yang berhak menerima sesuai dengan kriteria yang ditentukan.
"Untuk itu, bagi para penerima bantuan gunakanlah bantuan ini dengan sebaik-baiknya dan jangan lupa mengucap syukur kepada Allah,'' pungkasnya
Jajang Sudrajat mengucapkan terimakasih kepada masyarakat yang sudah menunaikan kewajiban Zakat, Infaq dan Sedekah. Dan bagi yang belum, agar segera menunaikan Zakat, Infaq dan Sedekah melalui Baznas Kabupaten atau Unit Pengumpul Zakat (UPZ) terdekat.
"Zakat, Infaq dan Sedekah ini tentunya akan sangat membantu saudara-saudara kita yang berhak dan harapannya dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat dalam rangka mengatasi kemiskinan agar terwujud Kabupaten Indramayu yang Bermartabat,'' ucapnya
Jajang Sudrajat mengajak masyarakat untuk meningkatkan ibadah di bulan Ramadhan, bulan yang penuh rahmat ini.
''Mudah-mudahan kita semua senan tiasa diberikan kesehatan dan kekuatan untuk menjalankan ibadah puasa selama sebulan lamanya,'' ungkapnya.
Sementara itu Ketua Baznas Kabupaten Indramayu, Aspuri dalam laporannya menyebutkan adapun dana yang akan disalurkan untuk Kecamatan di Wilayah V yaitu Kecamatan Kandanghaur, Gabuswetan, Bongas dan Kroya sebanyak 339.000.000.
''Kami salurkan Bantuan Baznas Kabupaten Indramayu untuk Kecamatan di Wilayah V sebanyak 399.000.000,” ungkapnya.
Bantuan Baznas ini diberikan secara simbolis oleh Bupati Indramayu Nina Agustina di dampingi Sekretaris Daerah Kabupaten Indramayu beserta Forkopimda dan ketua Baznas Kabupaten Indramayu.
Reporter : Udi
Editor : C. Tisna
Tidak ada komentar:
Posting Komentar